-->

Kumpulan Contoh Teks Prosedur Membuat Kerajinan Lengkap!

Contoh teks prosedur membuat kerajinan
Contoh teks prosedur membuat kerajinan

Selamat datang di Ilmu Sekolahan, pada kesempatan kali ini Kangenge akan memberikan beragam contoh teks prosedur membuat sebuah kerajinan. Teks prosedur ini terdiri dari beragam kerajinan mulai dari yang berbahan kertas, plastik ataupun kaca. Tentunya bahan-bahan dari kerajinan ini kebanyakan dari barang bekas dan barangnya pun cukup mudah didapatkan.

Namun sebelum kita lanjut ke contoh teks prosedurnya, alangkah baiknya kita ketahui terlebih dahulu pengertian dan struktur dari teks prosedur tersebut.

Pengertian Teks Prosedur

Teks prosedur merupakan sebuah teks yang berisi langkah-langkah membuat atau melakukan sesuatu. Intinya teks prosedur ini memuat tata cara atau langkah-langkah untuk membuat sesuatu atau melakukan sesuatu. Dari pengertian inilah bisa kita dapatkan bahwa teks prosedur memiliki suatu tujuan tertentu yang harus dicapai.

Misalnya sebuah teks prosedur yang berisi langkah-langkah dalam membuat suatu kerajinan tangan. Berarti tujuan teks prosedur ini adalah membuat kerajinan tangan. 

Atau contoh lain berkaitan dengan suatu aktifitas tertentu. Misalnya dalam teks prosedur tersebut memuat tata cara mengepel lantai. Maka tujuan dari teks prosedur tersebut adalah mengepel lantai.

Teks prosedur memiliki sebuah ciri-ciri yang membedakannya dengan teks lain, ciri-ciri tersebut diantaranya tadi sudah dijelaskan yaitu adanya suatu tujuan tertentu yang harus dicapai.

Struktur Teks Prosedur

Pada umumnya teks prosedur memiliki struktru antara lain:

Tujuan yang ingin dicapai

Tujuan yang ada dalam teks prosedur biasanya terletak pada judul. Misalnya pada teks contoh teks prosedur di bawah ini. Teks prosedur tersebut memiliki judul "Cara Membuat Bingkai Foto dari Kardus Bekas". Maka tujuannya yaitu membuat sebuah bingkai foto yang terbuat dari kardus bekas.

Material

Material berisi berbagai informasi untuk menunjang teks prosedur. Bisa memuat bahan atau alat yang dibutuhkan, syarat-syarat tertentu yang sebelumnya harus dipenuhi sehingga langkah-langkah dapat di lakukan atau lain sebagainya.

Langkah-langkah

Bagian ini berisi rangkaian cara dalam membuat atau melaksanakan sesuatu. Dalam penyusunannya pun harus sistematis sesuai dengan tahapan-tahapannya. 

Secara lengkap pembahasan mengenai teks prosedur tersedia dalam artikel pengertian teks prosedur berikut ini.

Contoh Teks Prosedur Membuat Kerajinan

Di bawah ini terdapat 5 contoh teks prosedur terkait kerajinan.

Contoh teks prosedur membuat kerajinan tangan

Langkah-langkah Membuat Lampu Hias

Salah satu dari kerajinan tangan yaitu lampu hias. Cara membuatnya pun relatif mudah. Kamu tidak memerlukan alat dan bahan yang sulit ditemukan. 

Alat dan Bahan

Beberapa bahan dan alat yang diperlukan untuk membuat lampu hias diantaranya:
  1. Sendok plastik
  2. Botol air mineral ukuran sedang
  3. Gunting dan cutter
  4. Lem tembak
Langkah-langkah

Adapun langkah-langkah dalam pembuatan kerajinan lampu hias adalah:
  1. Cuci botol bekas hingga bersih. Jika menggunakan sendok plastik bekas jangan lupa dicuci terlebih dahulu sehingga bersih.
  2. Potong botol bekas yang berukuran sedang menjadi dua menggunakan cutter. Usahakan hasil potongan rapi.
  3. Potong sendok plastik menjadi dua bagian menggunakan gunting atau cutter. Usahakan tiap sendok potongannya sama panjang dan rapi. 
  4. Susun dan tempelkan potongan sendok plastik tersebut pada botol bekas tadi menggunakan lem tembak. Bisa juga menggunakan lem lain asalkan sendok plastik tersebut bisa menempel pada botol plastik dengan baik. Susun hingga memenuhi ukuran botol.
  5. Pastikan lem menempel dengan kuat.
  6. Lampu hias sudah selesai dibuat.

Contoh teks prosedur membuat kerajinan dari barang bekas

Cara Membuat Bingkai Foto dari Kardus Bekas

Alat dan Bahan
  1. Kardus bekas. Usahakan ketebalan kardusnya sama dan tidak terlalu tipis.
  2. Kertas kado/ kertas koran
  3. Kaca dengan ukuran yang dibutuhkan (sesuai dengan ukuran foto yang ingin dipajang)
  4. Gunting dan cutter
  5. Lem kertas
  6. Penggaris dan alat tulis lainnya.
Langkah Pembuatan
  1. Ukur kardus bekas menggunakan penggaris. Sesuaikan dengan ukuran kaca yang sudah dipersiapkan.
  2. Potong dua lembar kardus yang sudah diukur tadi menggunakan gunting atau cutter
  3. Buatlah sekat diantara dua kardus tersebut menggunakan potongan kardus lain yang lebih kecil.
  4. Rekatkan antar kardus tersebut dengan lem kertas.
  5. Buatlah penyangga untuk bingkai foto tersebut menggunakan kertas kardus. Bentuk dan ukurannya disesuaikan sesuai dengan kebutuhan
  6. Pasangkan kaca dengan bingkai kardus tadi. Pastikan kaca diam dan tidak akan jatuh.
  7. Hiaslah menggunakan kertas kado atau kertas koran. Bisa dibungkus seluruhnya atau hanya sebagiannya saja sesuai selera.
  8. Bingkai foto telah selesai dibuat.

Contoh teks prosedur membuat kerajinan dari kertas koran

Cara Membuat Gelas Tempat Pensil dari Kertas Koran

Alat dan Bahan

  1. Kertas koran
  2. Tusuk sate
  3. Lem kertas
  4. Gunting atau cutter
  5. Gelas yang tidak ada gagangnya
Langkah Pembuatan
  1. Potong kertas koran dengan ukuran memanjang dengan panjang 30 cm dan lebar 15 cm
  2. Dengan bantuan tusuk sate gulunglah kertas koran sehingga panjang seperti sedotan. Ujungnya diberi lem sehingga melekat.
  3. Buat gulungan kertas koran ini sebanyak mungkin. 
  4. Dengan bantuan gelas yang tadi dipersiapkan, susun dan rekatkan gulungan kertas koran sehingga menutupi gelas tersebut.
  5. Tunggu hingga kering.
  6. Setelah kering, lepaskan susunan gulungan koran tersebut dari gelas.
  7. Gelas tempat pensil siap digunakan.

Contoh teks prosedur kerajinan dari sedotan

Cara Membuat Hiasan Dinding dari Sedotan

Alat dan Bahan
  1. Sedotan plastik berwarna warni
  2. Kardus bekas
  3. Lem kertas
  4. Gunting dan cutter
  5. Alat tulis
Langkah Pembuatan
  1. Buatlah lingkarang (sesuai selera) dengan menggunakan alat tulis pada kardus bekas. Lalu gunting. 
  2. Dengan beralaskan kardus bekas tadi, susun sedotan plastik sehingga menutupi kardus tersebut. Jangan lupa diberi lem agar bisa melekat kuat dengan kardus.
  3. Usahakan kardus tertutup semua agar terlihat lebih rapi. Biarkan kering
  4. Hiasan dinding sudah selesai dibuat.

Contoh teks prosedur membuat kerajinan dari botol bekas

Cara Membuat Mobil-mobilan dari Botol dan Sandal Bekas

Alat dan Bahan

  1. Botol bekas air mineral 600 ml
  2. Sandak bekas
  3. Tusuk sate
  4. Lem tembak
  5. Gunting dan cutter
  6. Alat tulis
Langkah-Langkah
  1. Buat 4 buah pola lingkaran dengan diameter sekitar 5 cm di sandal bekas
  2. Lalu potong sesuai dengan pola yang sudah dibuat
  3. Siapkan botol bekas, lalu lubangin sehingga tusuk sate bisa masuk dan agak longgar
  4. Buat 4 lubang sehingga membentuk sebuah mobil
  5. Tusuk hasil potongan sandal sehinga terlihat seperti ban. Pastika menggelinding dengan lancar.
  6. Agar lebih kuat pada bagian ban dan tusuk sate lem dengan lem tembak
  7. Mobil-mobilan sudah selesai dibuat.

Penutup

Sekian artikel mengenai contoh teks prosedur membuaat kerajinan semoga bermanfaat dan dapat dimanfaatkan. Terima kasih. Selamat berlajar!

DotyCat - Teaching is Our Passion