Pentingnya Kualitas Meja Sekolahan Terhadap Prestasi Siswa
![]() |
Pentingnya kualitas meja sekolahan |
Perbaikan sistem pendidikan diindonesia memerlukan perubahan dalam berbagai komponen untuk menunjang proses pendidikan yang efektif dan efisien, Dalam hal ini, sarana pendidikan adalah salah satu komponen yang penting dalam perbaikan sistem pendidikan sekolah nasional.
Terdapat faktor - faktor yang menjadi pertimbangan dalam proses perancangan desain meja dan kursi sekolaha dari tingkat sekolah dasar hingga sekolah menengah atas (SMA), faktor tersebut antara lain lingkungan alam dan sosial budaya, daerah ,estetis, ekonomi, etnik maupun fisiknya. Secara dasar hal - hal tersebut sangat berpengaruh terhadap unsur visual (fisik) meja dan kursi.
Pentingya bentuk dari meja sekolah yang dapat menyesuaikan faktor – faktor diatas dapat mempengaruhi tingkat pretasi siswa, menurut penelitian yang dilakukan oleh Indra (1989), menunjukkan bahwa mebeler sekolah memiliki peranan yang sangat erat dengan perkembangan fisik, psikoemosional, dan sosial anak. Sehingga menunjukkan bahwa semakin bagus mebeler sekolah yang digunakan maka semakin baik pula perkembangan pretasi siswa sekolah.
Macam – Macam Mebel Sekolah
- Meja Sekolah
- Kursi sekolah
- Lemari kelas
- Meja kursi guru
- Meja komputer
- Mimbar Pidato
- Meja laboratorium
- Rak Perpustakaan, dan
- lain-lain.
Beberapa mebel sekolah memang memiliki fungsi masing-masing, maka dari itu pihak pengelola sekolah harus benar-benar memperhatikan kualitas dari mebeler yang digunakan, untuk menunjang kebutuhan belajar para siswa.
Konsep Meja Sekolah
Konsep meja sekolah merupakan konsep desain meja dan kursi yang menjadiankan kemudahan untuk siswa sekolahan atau mobilitas dalam produk tersebut. Konsep dilihat dari bahan material, konstruksi, bentuk, warna, ukuran dan dekorasi kelas yang digunakan, desain dengan konsep ini biasanya dengan konstruksi yang kokoh sehingga tidak mudah rusak saat siswa memindahkan meja dan kursi.
Cara memilih Meja sekolah
Pilih model standar
Pilihlah meja sekolah dengan model standar yang mayoritas digunakan berbagai sekolah nasional, karena model yang sederhana dan juga mudah saat pihak pengelola (kepala sekolahan) mencari produsen bangku sekolahan model standar ini. Selain mudah ditemukan, pihak pengelola harus memperhatikan aspek harga meja sekolah yang seharusnya dapat menghemat pengeluaran pengadaan kebutuhan mebeler sekolah.
Pilih meja berbahan kayu
Pilihlan meja sekolah dengan bahan kayu. Dalam pemilihan konstruksi meja dan kursi sekolah secara umum harus sesuai dengan jenis material bahan kayu yang digunakan, bahan kayu antara lain kayu jati, kayu manohi dan kayu akasia, kekuatan dan konstruksi dari produk akan aman untuk siswa sehingga dapat menjamin keawetan meja sekolah dalam jangka panjang.
Baca juga : Pentingnya Pemimpin Memiliki Kecerdasan Emosional
Pilih produsen meja yang terpercaya
Pilihlah produsen meja kursi sekolah yang terpercaya, hal tersebut dapat menjadikan dasar acuan penting, karena produsen mebeler sekolah yang terpercaya dapat bertanggung jawab pada produk yang diproduksi dan menjamin kenyamanan untuk para siswa sekolah.
Kesimpulan
Meja dan kursi sekolah merupakan salah satu komponen pendidikan yang sangat penting dan menjadi bagian yang tak terpisahkan dari proses pencapain tujuan pembelajaran siswa. Hal tersebut menunjukkan dalam perencanaan meja dan kursi sekolah juga harus berorientasi kepada pola pembelajaran siswa yang diterapan disekolah. Sehingga seluruh keputusan desain mebeler menuju kepada pemecahan masalah pembelajaran sekolah.
Pada dasarnya sarana dan prasarana sekolah dapat meningkatkan prestasi siswa, karena tingkat kenyaman belajar siswa bergantung pada kualitas mebeler sekolah. Hal ini mengharuskan para pihak pengelola sekolah untuk meningkatkan kualitas meja kursi sekolah, agar para siswa diindonesia dapat berprestasi.
Posting Komentar